Analisis Simulasi FlexSim 2019 Guna Meningkatkan Produktivitas Produksi pada Usaha Konveksi

Authors

  • Annisa Nurul Janah Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Ade Yanyan Ramdhani Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Syifa Aulia Septiani Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Helen Sri Devi Sihombing Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Akbar Hidayat Noviarto Institut Teknologi Telkom Purwokerto
  • Ar'rafi Dhani Pratama Institut Teknologi Telkom Purwokerto

DOI:

https://doi.org/10.33005/wj.v16i1.13

Keywords:

desain experiment, model, simulation, production, productivity

Abstract

Proses produksi yang dilakukan pada Konveksi Aris dimulai dari proses kedatangan bahan baku. Bahan baku pada Konveksi Aris berupa bahan kain yang sudah melalui proses pemotongan. Sehingga dalam kegiatan produksinya, Konveksi Aris memproduksi sebuah pakaian dengan alur proses pemilahan, penjahitan, bordir, pemasangan kancing, hingga tahap akhir yaitu pengemasan. Peningkatan permintaan yang dialami oleh Konveksi Aris mengakibatkan bertambahnya jumlah jam kerja karyawan dan sering kali melebihi waktu operasional jam kerja. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas serta berfokus pada penggambaran dan deskripsi variabel yang diteliti untuk dapat disimulasikan menggunakan software FlexSim 2019. Informasi yang dihasilkan pada model simulasi awal memberikan hasil blocked sebesar 36.52% pada proses pemasangan kain keras. Kemudian pembuatan model usulan menggunakan berdasarkan desain experiment menggunakan skenario penambahan mesin jahit. Dihasilkan bahwa terjadi penurunan blocked pada pemasangan kain keras yang semula 36.52% menjadi 32.94%. Selain itu, juga terjadi penambahan output dari hasil proses produksi pada penampungan akhir yang semula 773 pcs menjadi 1160 pcs. Penelitian ini mengusulkan untuk usaha Konveksi Aris menambah mesin jahit menjadi 3.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-11-08

How to Cite

Annisa Nurul Janah, Ramdhani, A. Y., Aulia Septiani, S. ., Devi Sihombing, H. S., Noviarto, A. H., & Pratama, A. D. (2023). Analisis Simulasi FlexSim 2019 Guna Meningkatkan Produktivitas Produksi pada Usaha Konveksi. Prosiding Seminar Nasional Waluyo Jatmiko, 16(1), 211–220. https://doi.org/10.33005/wj.v16i1.13